Mesin untuk mobil baru All New Yaris 2012 yang diusung masih mesin 4 silinder DOHC dengan teknologi VVTi berkapasitas 1.5 liter 16 katup sehingga performanya pun masih sama dengan pendahulunya. Dengan tenaga yang dihasilkan sebesar 106 hp pada putaran 6000 rpm dan torsi 103 lb-ft pada putaran 4200 rpm. Dengan kemampuan tersebut, pihak Toyota menilai hal tersebut masih cukup kompetitif dibandingkan dengan para kompetitornya.
Hal lain yang perlu diketahui tentang All New Yaris ini adalah transmisi otomatis 4 percepatan yang digunakan dikabarkan lebih ringan sehingga dapat mengurangi asupan bahan bakar, kecuali untuk type L dan SE yang menggunakan transmisi manual 5 percepatan.
Untuk versi sport, All New Yaris menggunakan diameter ban yang lebih besar, dari 15 inci ke 16 inci.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar